Yuk, Buat Origami Monster Matematika

Moms and teachers, ada banyak trik untuk mengajarkan matematika yang menyenangkan bagi anak. Salah satunya adalah dengan menggunakan peraga atau permainan yang menarik. Nah, kali ini saya akan menunjukkan bagaimana memadukan seni origami dengan pembelajaran matematika. Caranya begitu sederhana kok. Bahkan dalam video ini saya sengaja menggunakan kertas bekas. Sekalian mengajarkan anak-anak kita melestarikan lingkungan. Sambil membuat origami ini bersama anak-anak, bisa juga dijelaskan kalau ada banyak pohon yang harus ditebang untuk membuat satu lembar kertas.